Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

Peresmian Dermaga dan Kantor BPBD Provinsi Papua Barat

Dilihat 332 kali
Peresmian Dermaga dan Kantor BPBD Provinsi Papua Barat

Foto : Peresmian Dermaga dan Kantor BPBD Provinsi Papua Barat ()

MANOKWARI - Kepala BNPB bersama Gubernur Papua Barat meresmikan dermaga dan kantor provinsi Papua Barat (24/3). Gubernur Papua Barat, Abraham O. Atururi mengatakan beratnya tugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah dalam merumuskan, melakukan pencegahan dan kesiapsiagaan, melakukan koordinasi saat tanggap darurat, maka perlu ditopang dengan fasilitas yang memadai. "Hari ini patut kita syukuri, BPBD Provinsi Papua Barat telah memiki dermaga, gedung BPBD, gedung logistik dan peralatan, yang diharapkan dapat melaksanakan tugasnya dalam menanggulangi bencana di Papua Barat kita tercinta" ucap gubernur bersemangat. Setelah itu, Kepala BNPB, Prof.Dr.Syamsul Maarif,M.Si menyampaikan Kunci keberhasilan dari BNPB dan BPBD yang masih berumur jagung adalah faktor leadership. "Saya sangat mengapresiasi atas leadership Gubernur dalam mensupport BPBD Provinsi. Dalam penanggulangan bencana tidak boleh adanya berkompetisi. Harus bersatu dan demi kepentingan masyarakat" ucapnya. Selain peresmian gedung dan dermaga baru, secara simbolis Kepala BNPB juga menyerahkan kunci mobil komunikasi (Commob) kepada Gubernur Papua Barat, serta launching perdana website BPBD Papua Barat. Sementara itu, serah terima MoU antara Pemerintah provinsi Papua Barat dengan Mercy Corps Indonesia terkait kegiatan pengurangan risiko bencana di Papua Barat. (acu).
Penulis


BAGIKAN