Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

BNPB Perkuat Mitigasi Bencana Satuan Pendidikan di Blitar

Dilihat 91 kali
BNPB Perkuat Mitigasi Bencana Satuan Pendidikan di Blitar

Foto : Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melalui Direktorat Mitigasi menyelenggarakan Bimbingan Teknis Fasilitator Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) pada  1 - 4 November 2021 di Blitar, Jawa Timur. (Direktorat Mitigasi BNPB)


BLITAR - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melalui Direktorat Mitigasi menyelenggarakan Bimbingan Teknis Fasilitator Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) pada  1 - 4 November 2021 di Blitar, Jawa Timur. Bimtek Fasilitator SPAB ini merupakan salah satu program rutin BNPB dalam rangka meningkatkan mitigasi bencana dan edukasi bagi masyarakat yang berada di daerah rawan bencana. 

Prasinta Dewi selaku Deputi Pencegahan BNPB mengatakan, SPAB adalah upaya pengurangan risiko bencana melibatkan tenaga pendidik dan siswa. 

"Upaya pengurangan risiko bencana yang ruang lingkupnya meliputi seluruh satuan pendidikan di Indonesia, dapat mengakomodir seluruh institusi pendidikan, yang terdiri dari PAUD, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, SKB/PKBM dan SLB," kata Prasinta saat membuka acara di Blitar, Senin (1/11). 

Prasinta menambahkan, harapannya dengan adanya kegiatan ini dapat membuat masyarakat dalam hal ini melalui satuan pendidikan memiliki kemampuan dalam mengurangi risiko ketika bencana melanda. 

"Sehingga satuan pendidikan yang berada di kawasan berisiko tinggi terhadap berbagai ancaman bencana di Kabupaten Blitar dapat menjadi tangguh dan siap menghadapi bencana," ungkapnya. 

Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar Izul Marom, menyambut baik adanya kegiatan ini dan berharap dapat dimanfaatkan dengan baik oleh semua peserta. 

"Kegiatan ini bermanfaat bagi kita semua terutama dalam menyikapi cuaca ekstrem dan potensi musibah bencana alam," ucap Izul. 

Untuk informasi, Kabupaten Blitar memiliki kelas risiko tinggi dengan berada di posisi kedua untuk daerah Jawa Timur menurut Indeks Risiko Bencana Indonesia (IRBI) tahun 2020. 

BNPB pada tahun ini melakukan Bimtek Fasilitator SPAB di delapan daerah, untuk di kabupaten Blitar kali ini diikuti oleh 41 orang peserta yang berasal dari perwakilan organisasi perangkat daerah dan satuan pendidikan. 

Dalam kegiatan tersebut membahas materi tentang kebijakan pemerintah dalam penerapan program SPAB, konsep manajemen kebencanaan & konsep SPAB, kajian risiko bencana partisipatif, penyusunan rencana Aksi, pembentukan tim siaga sekolah, penyusunan protap kedaruratan sekolah, simulasi kesiapsiagaan sekolah, dan implementasi SPAB di sekolah. 



Abdul Muhari, Ph.D. 

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB 

Penulis


BAGIKAN