Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

Anugerah Adi Pramudita dari IGI

Dilihat 360 kali
Anugerah Adi Pramudita dari IGI

Foto : Anugerah Adi Pramudita dari IGI ()

YOGYAKARTA - Dr.Sutopo Purwo Nugroho mendapatkan Anugerah Adi Pramudita dari Ikatan Geograf Indonesia (IGI) atas jasa-jasanya menerapkan ilmu geografi dalam pembangunan, pada acara pertemuan ilmiah tahunan XVII dan Kongres Ikatan Geograf Indonesia tahun 2014 dengan tema Potensi Indonesia Menuju Kejayaan Abad 21. Anugerah ini diberikan yang pertama kali oleh IGI. Penghargaan diberikan kepada tiga orang yaitu Prof. DR. Kardono mantan Dekan Fakultas Geografi UGM dan salah satu pendiri Fakultas Geografi UGM. Kedua adalah Prof. DR. Sri Edi Swasono Guru Besar Fakultas Ekonomo UI yang banyak jasa-jasanya dalam mengembangkan koperasi dan ekonomi kerakyatan. Ketiga adalah DR. Sutopo Purwo Nugroho, MSi, APU sebagai ilmuwan muda yang dinilai berjasa menyebarluaskan dan menerapkan ilmu Geografi dalam pembangunan. Seleksi penerima penghargaan ketat dengan tim juri para guru besar dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. "Bagi saya ini adalah penghargaan yang membanggakan. Dibandingkan dengan penerima anugerah yang lainnya, prestasi dan kiprah saya belum seberapa" ucap Sutopo yang juga menjabat sebagai Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB. "Penghargaan Ini adalah hasil dari kerja bersama di Pusdatinmas BNPB. Maka sangat layak jika penghargaan ini untuk kita semua" tambahnya. (acu).
Penulis


BAGIKAN