Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

HOTSPOT DI RIAU TURUN DARI 185 TITIK MENJADI 56 TITIK

Dilihat 500 kali
HOTSPOT DI RIAU TURUN DARI 185 TITIK MENJADI 56 TITIK

Foto : HOTSPOT DI RIAU TURUN DARI 185 TITIK MENJADI 56 TITIK ()

Upaya pemadaman titik api atau hotspot terus dilakukan. Laporan dari lapangan hingga kemarin sore disampaikan berikut: (1) Pada pagi hari kemarin (24/7) dari atas Minas, Mandau, Rumbai terlihat asap cukup banyak dan pekat; (2) ISPU di Dumai kemarin siang 77, sedangkan pada pagi harinya 308; (3) personil TNI dari ARHANUD sebanyak 100 orang ke dumai untuk memadamkan titik api; (4) jarak pandang airport Dumai pada siang kemarin 5 km, sedangkan pagi harinya hanya 500 meter. (5) kegiatan sekolah tetap lancar di Dumai. Pada sore hari: (6) Hotspot di Riau hari Rabu (24/7/13) tercatat : 56 titik (Bengkalis 6; Dumai 3 ; Inhil 11 ; Kampar 3 ; Pelalawan 6 ; Rohil 6 ; Rohul 7 ; Kuansing 1 ; Siak 6 ; Mrati 2; (7) Satpol PP prov Riau diperbantukan ke Rohul sebanyak 100 personil untuk penugasan selama 3 hari; (8) Helicopter Sikorsky bertugas di daerah Mundamu (Dumai), dan bolco 1 unit diarahkan ke daerah Langgam/kab Palelawan (18 sorti). Sedangkan 1 bolco lagi fly over . (9) masyarakat dalam keadaan kondisi normal dan kondusif.

Penulis


BAGIKAN